DKI Petakan Daerah Rawan Konflik Pilkada 2017
Posko bersama Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017 mulai memetakan daerah rawan konflik. Setidaknya ada tujuh titik yang diwaspadai dalam Pilkada DKI kali ini.
Ada sekitar tujuh daerah, kami antisipasi daerah yang cenderung padat penduduk. Pihak kepolisian juga sudah punya peta kerawanan
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta, Ratiyono mengatakan, pihaknya bersama dengan Polda Metro Jaya tengah melakukan daerah rawan konflik saat Pilkada nanti.
"Kami lagi petakan kerawanan konflik yang bisa saja terjadi," kat
a Ratiyono, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (13/10).Jaringan Komunikasi di Posko Pilkada Jaksel SiapDia menyebutkan ada tujuh daerah yang menjadi fokus utama, diantaranya yakni Johar Baru dan Matraman. Selain itu daerah-daerah padat penduduk juga dinilai rawan terhadap konflik.
"Ada sekitar tujuh daerah, kami antisipasi daerah yang cenderung padat penduduk. Pihak kepolisian juga sudah punya peta kerawanan tersebut," ujarnya.
Ratiyono menambahkan daerah-daerah itu pengamanannya akan diperketat. Jumlah personel yang disiagakan lebih banyak dibandingkan daerah lainnya.
"Kami akan perketat pengamanan pada daerah rawan konflik tersebut," tandasnya.
Posko bersama Pilkada 2017 ini melibatkan berbagai unsur dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait, Kodam Jaya, Polda, FKUB dan lainnya. Posko ini akan beroperasi selama 24 jam.